10 Aplikasi Makeup Wajah Terbaik di Smartphone Android

teraskaltim.com – Bagi sebagian perempuan makeup adalah salah satu hal wajib. Bagi sebagian kaum hawa juga mungkin beranggapan bahwa makeup adalah hal yang paling penting untuk menambah kepercayaan diri dan membuat penampilan menjadi lebih sempurna.


Biasanya makeup digunakan pada saat para perempuan ingin berpergian atau bahkan hanya sekedar untuk berfoto-foto mengabadikan berbagai momen. Agar semakin terlihat lebih menarik di foto, tak jarang beberapa perempuan mempersiapkan diri dengan menggunakan makeup.

Namun, di zaman yang canggih dan serba instan saat ini, bahkan makeup pun bisa di buat hanya dengan menggunakan aplikasi yang ada di Android. Jadi, para penggunanya tidak perlu repot-repot untuk berdandan kemudian menghapusnya hanya untuk berfoto.

Pasalnya beberapa aplikasi ini bisa membuat Anda menjadi lebih percaya diri dan tentu saja lebih menarik.

Berikut Carisinyal akan membahas 10 aplikasi makeup praktis dan terbaik yang ada di Android. Penasaran? Simak berikut ulasan kesepuluh aplikasinya.

1. YouCam Makeup

Aplikasi makeup pertama datang dari YouCam Makeup. Anda tidak perlu repot berdandan untuk berfoto. Pasalnya aplikasi YouCam Makeup ini akan mengubah penampilan Anda yang awalnya bare face menjadi full makeup dengan hanya mengedit dan memilih beberapa fitur makeup yang ada.

Aplikasi ini sangat baik dengan terbuktinya lebih dari dua juta pengunduh dan pengguna dari aplikasi YouCam Makeup ini. Dalam fiturnya, aplikasi ini menyediakan berbagai jenis makeup seperti lipstick, eye makeup, dan juga blush on.

Tidak hanya sampai di situ, aplikasi ini juga menyediakan fitur dimana para penggunanya bisa mendapatkan tips-tips makeup yang kekinian. Bahkan para penggunanya pun dapat mengubah style rambut dengan mengedit dengan menggunakan aplikasi makeup yang satu ini. Tertarik? Klik di sini untuk mendownload aplikasinya.

πŸ”₯ Trending:  5 Aplikasi Video Bokeh Terbaik untuk HP Android, Sangat Memuaskan!

2. MakeupPlus

Aplikasi yang selanjutnya bernama MakeupPlus. Tidak jauh berbeda dengan aplikasi pertama, MakeupPlus juga menyediakan beragam fitur makeup yang bisa digunakan oleh para pengunduhnya untuk mengedit foto mereka layaknya menggunakan makeup.

Anda juga bisa mengatur makeup seperti apa yang Anda inginkan karena disediakan berbagai macam warna lipstick, eyeshadow, blush on dan fitur makeup lainnya. MakeupPlus juga menawarkan berbagai macam video tutorial untuk makeup.

Selain itu juga, jika Anda tidak ingin mengedit makeup secara manual, aplikasi makeup yang satu ini menyediakan fitur dimana foto Anda akan diedit dengan menggunakan makeup secara otomatis. Menarik bukan? Untuk mendownload aplikasinya, Anda cukup klik di sini.

3. Perfect365

Dengan lebih dari 100 juta unduhan di berbagai platform, Perfect365 adalah aplikasi makeup populer lainnya di Android. Aplikasi ini menyediakan beragam fitur unggulan, termasuk lebih dari 20 alat rias dan kecantikan, lebih dari 200 gaya yang telah ditentukan sebelumnya, dan lain sebagainya.

Pengguna Perfect365 juga dimanjakan dengan pilihan warna kustom tanpa batas dengan Pro Color Palette, sehingga mereka dapat merancang tampilan mereka sendiri dengan kombo warna yang unik. Sementara itu, tersedia video tutorial dari artis YouTube bagi yang ingin membuat ulang tampilan IRL.

Beberapa fitur lain yang ditawarkan aplikasi ini adalah rekomendasi produk kecantikan dan fesyen, riasan harian dan kiat mode, fitur sentuhan halus untuk kilau tanpa riasan, penempatan riasan yang akurat dengan deteksi wajah mutakhir, dan lain sebagainya.

4. SNOW

SNOW adalah aplikasi makeup di Android yang fiturnya tidak kalah keren. Aplikasi ini memungkinkan Anda untuk mencoba ragam jenis makeup secara virtual dengan AR Makeup.

πŸ”₯ Trending:  Kelebihan dan Kekurangan Muzz - Aplikasi Cari Jodoh Muslim Internasional

Anda dapat mencoba memoles wajah dengan makeup natural ataupun riasan bold yang terasa nyata. Buat selfie Anda semakin stunning dengan filter dan elemen tambahan seperti stiker-stiker lucu. Tertarik untuk mencoba SNOW? Unduh aplikasinya secara gratis di sini.

5. BeautyPlus

Nama BeautyPlus sudah populer sejak beberapa tahun silam. Aplikasi ini dirilis di tahun 2013 dan kini telah diunduh oleh ratusan juta pengguna Android.

Dengan BeautyPlus, Anda dapat mempercantik tampilan wajah di foto secara cepat dan mudah. Aplikasi ini memiliki filter otomatis yang dapat mempercantik wajah Anda. Anda juga dapat menyunting foto secara manual dengan menambahkan riasan pada wajah.

Tersedia pilihan warna lipstik, perona pipi dan warna mata yang berbeda. Anda pun dapat memperhalus tampilan kulit wajah dengan menggunakan BeautyPlus.

Tidak hanya bisa digunakan untuk mempercantik wajah saja, aplikasi ini dapat Anda andalkan untuk menyunting foto. Salah satunya adalah menghilangkan objek foto yang tidak diinginkan. Coba BeautyPlus sekarang juga.

6. BeautyCam

BeautyCam hadir dengan fitur-fitur kamera kecantikan yang terdepan. Anda bisa menggunakan tiga jenis mode kecantikan yang berbeda untuk tampil dengan riasan menawan. Salah satunya adalah original mode yang akan menambahkan tampilan glowing natural pada wajah Anda.

Selain original mode, Anda bisa mencoba fitur beautify function. Fitur ini dapat memperbaiki tampilan beberapa bagian tubuh Anda. Salah satunya kaki. Tidak hanya itu, Anda dapat mengandalkan AI Smart Beauty untuk memoles wajah dengan riasan kekinian.

”Artikel ini bersumber sekaligus hak milik dari website carisinyal.com. Situs https://teraskaltim.com adalah media online yang mengumpulkan informasi dari berbagai sumber terpercaya dan menyajikannya dalam satu portal berita online (website aggregator berita). Seluruh informasi yang ditampilkan adalah tanggung jawab penulis (sumber), situs https://teraskaltim.com tidak mengubah sedikitpun informasi dari sumber.”

πŸ”₯ Trending:  5 Aplikasi Desain Baju Terbaik di Android
* Ikuti Berita dan Info Menarik Lainnya di Google News