Gempa Susulan Majene Berpotensi Memicu Tsunami, Warga Pantai Diminta Mengamankan Diri!

BMKG mengatakan gempa susulan masih berpotensi terjadi pascagempa bumi berkekuatan magnitudo (M) 5,9 dan M 6,2 di Kabupaten Majene, Sulawesi Barat (Sulbar). Gempa susulan yang terjadi berpotensi memicu tsunami sehingga warga di pesisir pantai diminta mengamankan diri ke tempat yang lebih tinggi.


“Kemungkinan kalau akan terjadi gempa susulan, yang dikhawatirkan dapat juga memicu tsunami baik akibat longsor ke laut, ataupun tsunami akibat gempa itu,” ujar Kepala BMKG Prof Dwikorita Karnawati dalam jumpa pers online, Jumat (15/1/2021).

Untuk itu, selain menjauhi bangunan yang mudah roboh atau gedung-gedung yang rawan ambruk, BMKG meminta warga yang ada di pesisir pantai mengamankan diri ke tempat yang lebih tinggi.

“Yang berada di pantai saat merasakan guncangan gempa berikutnya mohon untuk segera meninggalkan pantai menuju ke tempat yang lebih tinggi,” katanya.

BMKG juga meminta warga atau pemerintah setempat sedari dini membuat jalur evakuasi khusus dari daerah pesisir pantai ke wilayah yang lebih tinggi.

“Alangkah baiknya jika disiapkan sejak dini jalur evakuasinya yang ada di pantai, siapkan tempat yang lebih tinggi untuk tempat evakuasi sementara,” imbuhnya.

“Jadi keadaan berikutnya tidak hanya sebatas kewaspadaan terhadap kemungkinan gempa susulan, tetapi kemungkinan terjadinya tsunami pula,” tegasnya.

BMKG meminta warga tetap tenang dan waspada terhadap kemungkinan gempa susulan dan tsunami. BMKG juga memastikan bahwa 2 gempa besar sebelumnya, yakni yang berkekuatan M 5,9 dan M 6,2 tidak berpotensi tsunami.

Sumber: #artikelasli

🔥 Trending:  Polri Masih Mempertimbangkan Untuk SIM dan SKCK Gratis
* Ikuti Berita dan Info Menarik Lainnya di Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *