Cara Pinjam Pulsa XL dan AXIS 2022 – Sosuli Saat Darurat

Cara pinjam pulsa XL –  Di jaman yang serba online seperti sekarang ini, agaknya kuota internet memerankan peran yang sangat penting dalam keseharian. Kuota bisa kita manfaatkan untuk berbisnis, bersosial media, belajar melalui mesin pencari, dan sebagainya. Kondisi itu sepertinya nyaman dan mendukung saat kita tidak sedang dalam kondisi terdesak. Kita bisa pahami jaringan yang terkadang naik turun sesuai cuaca, dan kita pun rela menunggu berlama-lama agar pesan wa kita dibaca karena nomor telepon yang dituju sedang mati paket datanya.


Lalu, bagaimana kiranya jika kita sedang dalam kondisi sangat butuh untuk memberikan informasi saat ini juga kepada nomor yang dituju? Tanpa harus menunggu lama dan bisa terkoneksi saat itu juga? Solusi di masa darurat seperti ini adalah dengan hutang pulsa XL dimana Anda hanya perlu waktu 30 detik saja agar pulsa Anda segera terisi.

Masalah yang muncul kemudian adalah bagaimana jika ternyata saat ini kita sedang tidak memungkinkan untuk transfer pulsa dan smartphone belum di setting untuk internet banking? Cek yuk cara pinjam pulsa XL berikut ini:

Baca Juga:  Cara Beli Masa Aktif XL Mudah dan Tanpa Ribet

Cara Pinjam Pulsa XL dan AXIX, Solusi Saat Darurat

Cara pinjam pulsa XL dan Axis

Cara pinjam pulsa XL dan Axiata cukup praktis. Prosesnya hanya berlangsung lebih kurang selama 30 detik saja. Cukup dengan mengisi formulir yang sudah disediakan, lalu lengkapi syarat dan ketentuannya. Setelah itu, Anda akan mendapatkan pinjaman pulsa sebesar yang Anda butuhkan dalam waktu singkat. Selengkapnya, yuk, cek step by step-nya berikut ini:

    1. Masukkan nomor handphone yang akan di isi dengan pinjaman pulsa dari XL Axiata
    2. Beberapa syarat dan ketentuan yang perlu Anda siapkan antara lain adalah sebelum Anda meminjam pulsa,  pastikan nomor Anda memenuhi syarat sebagai berikut, diantaranya adalah:
    3. Kartu XL yang akan Anda pinjamkan adalah kartu berjeni prabayar, dan bukan kartu pasca bayar sebab akan di
    4. Pastikan kartu XL maupun Axiata yang didaftarkan adalah kartu yang sudah di registrasi sesuai dengan ketentuan yang berlaku dari pemerintah.
    5. Kartu yang didaftarkan adalah kartu XL atau AXIS yang setidaknya sudah aktif digunakan selama 2 bulan lamanya.
    6. Setidaknya kartu prabayar tersebut telah di isi ulang pulsa sebanyak 3 kali selama 2 bulan terakhir.
    7. Jika sebelumnya Anda telah meminjam pulsa, pastikan pulsa yang dipinjam telah dikembalikan melalui isi ulang pulsa. Mungkin Anda sangsi, apakah pulsa yang Anda pinjam sudah terbayar atau belum, untuk lebih pastinya, cukup dengan mengeceknya dengan cara berikut ini:

Ketik kode dial *911#  atau *123*9110# yang ada di menu panggilan, klik OK/YES/Call (cara ini gratis). Atau, ketik STATUS yang ada pada menu SMS, lalu kirimkan ke nomor 911 (cara berbayar).

8. Jika syarat di atas sudah terpenuhi, sekarang Anda bisa mengajukan pinjaman pulsa melalui

  • SMS dengan ketentuan saldo setidaknya Rp 1000,-. Selanjutnya buka pesan masuk, lalu pilih salah satu apakah pilihannya ISTIMEWA atau DARURAT kemudian kirim ke 911.
  • Bagi Anda yang benar-benar kehabisan isi pulsa dengan saldo 0,-, maka Anda disarankan untuk ketik kode dial *911# atau *123*9110#. Kemudian klik OK/YES/Call. Tunggu sampai perintah ini di respond an muncul pop up pada layar, lalu ikuti instruksinya.
🔥 Trending:  Cara Melihat Password Gmail Sendiri Ternyata Sangat Mudah!

Ada beberapa kebijakan terkait fitur fasilitas pinjam pulsa XL dan AXIS, diantaranya adalah:

  1. Besaran pulsa yang dapat dipinjam 

Pengajuan pinjam pulsa XL dan AXIS tidak selamanya disetujui. Cara pinjam pulsa XL ini juga berpotensi untuk ditolak. Besaran pulsa yang dipinjamkan tergantung dari bagaimana profil Anda selaku pengguna XL dan AXIS. Diantaranya adalah didasarkan pada  seberapa lama Anda menjadi pengguna setia XL dan apakah Anda memenuhi kriteria untuk mendapatkan pinjaman pulsa. Selain itu, Anda yang meminjam pulsa akan dikenakan biaya sebesar 20 % dari total jumlah pinjaman pulsanya. Jika Anda meminjam 20.000,-, maka persentase biaya adminnya adalah sebesar 4.000,-

Baca Juga:  Cara Beli Masa Aktif Axis dengan Mudah Dan Cepat
  1. Cara pengembalian pulsa

Setelah Anda mengetaui cara pinjam pulsa XL, berikut ini cara mengembalikannya. Sehabis meminjam tentu wajib hukumnya bagi kita untuk mengembalikan. Cara pengembaliannya dilakukan dengan mengisi pulsa reguler selanjutnya. Pulsa yang diisikan akan otomatis terpotong untuk membayar pinjaman  beserta biaya administrasinya. Jika ternyata pulsa reguler yang di isikan nominalnya tidak mencukupi, maka pulsa akan disisakan 2000, dan kekurangan pinjaman akan diambilkan di periode pengisian selanjutnya.

  1. Pengisian pulsa pinjaman

Setelah di cross check dan ternyata pulsa yang Anda pinjam disetujui sesuai dengan terpenuhinya syarat pinjam pulsa XL dan AXIS, selanjutnya Anda diharapkan untuk mengikuti instruksi yang diberikan sebagaimana mestinya agar pulsa segera masuk ke nomor Anda. Pulsa pinjaman ini bisa digunakan untuk berbagai kepentingan, mulai dari telepon, sms, internetan, hingga untuk pembelian paket VAS. Segera pulsa yang Anda pinjam akan dikirim ke nomor Anda dengan proses yang memakan waktu tidak sampai 30 detik.

🔥 Trending:  Internet Rumah Murah Unlimited Router Wifi Jangkauan 1 km

Kesimpulan

Pinjam pulsa XL dan AXIS menjadi solusi cerdas bagi Anda yang ingin mendapatkan pinjaman pulsa  saat dalam kondisi darurat. Ya, jenis kartu prabayar axis dan XL dapat digunakan untuk meminjam pulsa dalam kondisi darurat termasuk saat Anda sedang dalam kondisi tidak memungkinkan untuk membayarnya saat ini juga.

Cara pinjam pulsa XL dan AXIS tidak memerlukan waktu yang lama untuk proses transaksinya. Anda hanya butuh waktu sekitar setengah menit saja agar pulsa terisi dan digunakan untuk kepentingan Anda, baik itu untuk sms, nelpon,  internetan, dan untuk paket VAS. Yuk, manfaatkan fasilitas yang disediakan untuk kepentingan Anda di masa darurat.

Topik Terkait:  Internet, Operator
Pencarian Berdasarkan Kata Kunci: cara xl pinjam pulsa
* Ikuti Berita dan Info Menarik Lainnya di Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *